Pastikan Keamanan Natal dan Tahun Baru, Apel Pagi Ops Lilin Lodaya 2025 Digelar di Pos Pam Aloen Dayeuhkolot

Dayeuhkolot, Kab. Bandung — Dalam rangka memberikan pelayanan serta menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, jajaran Polresta Bandung melaksanakan Apel Pagi Pengamanan Operasi Lilin Lodaya 2025 di Pos Pengamanan (Pos Pam) Simpang Aloen Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.

Apel pagi tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 27 Desember 2025, sekitar pukul 08.00 WIB, bertempat di Pos Pam Aloen Dayeuhkolot yang berlokasi di Jalan Raya Dayeuhkolot, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.

Kegiatan apel dipimpin oleh Perwira Pengendali (Padal) Gereja AKP Agus Yunus Nugraha, didampingi oleh Kepala Pos Pam IPTU Burhan, serta dihadiri para Padal Gereja dan Padal Jalur.

Bacaan Lainnya

Apel pengamanan ini diikuti oleh sebanyak 49 personel gabungan yang terdiri dari unsur Polri, TNI, dan instansi terkait lainnya.

Adapun rincian personel yang terlibat dalam pengamanan meliputi 8 personel Pos Pam, 29 personel pengamanan gereja, 4 personel Padal Jalur, 2 personel TNI, 2 personel Satpol PP, serta 4 Bintara Remaja.

Sebagian personel pengamanan gereja telah lebih dahulu menempati lokasi gereja, sementara sebagian lainnya masih berada di Pos Pam Aloen Dayeuhkolot.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kapolsek Dayeuhkolot AKP Triyono Raharja, S.I.K., M.H. selaku Kepala Pos Pam menyampaikan bahwa apel pagi ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal serta masyarakat yang beraktivitas menjelang pergantian tahun.

“Melalui apel pagi ini, kami menekankan kepada seluruh personel agar selalu meningkatkan kewaspadaan, melaksanakan tugas sesuai dengan SOP, serta mengedepankan pelayanan humanis kepada masyarakat guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Dayeuhkolot,” ujar AKP Triyono Raharja.

Dengan dilaksanakannya apel pagi pengamanan Ops Lilin Lodaya 2025 ini, diharapkan seluruh rangkaian perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di wilayah hukum Polsek Dayeuhkolot dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *