Dayeuhkolot, Kab Bandung — Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan umat Kristiani saat melaksanakan ibadah, jajaran Polsek Dayeuhkolot melaksanakan kegiatan pengamanan gereja dan tempat ibadah pada perayaan Natal 2025 dan menjelang Tahun Baru 2026, Minggu (28/12/2025).
Pengamanan dilakukan di sejumlah gereja dan rumah ibadah yang berada di wilayah Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan ibadah berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif serta sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Adapun gereja yang melaksanakan ibadah dan mendapat pengamanan antara lain Gereja Isa Almasih (GIA) Taman Cibaduyut Indah, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jalan Raya Dayeuhkolot, Gereja GPIB PNIEL Bojong Asih, Gereja Kristen Indonesia (GKI) Kopo Permai II, Gereja Pentakosta Di Indonesia (GPDI), Gereja Katolik Santo Fransiskus Xaverius, Gereja Pantekosta Indonesia (GPI), serta GBPI Komplek Cibiuk Indah.
Pengamanan dilaksanakan oleh personel Polsek Dayeuhkolot dan gabunga Polsek jajaran Polresta Bandung yang dipimpin oleh perwira pengendali (Padal) dengan melibatkan anggota pengamanan gereja, intelijen, serta unsur TNI dari Babinsa.
Kegiatan pengamanan mencakup pengaturan lalu lintas, sterilisasi lokasi, penjagaan di pintu masuk gereja, serta monitoring jalannya ibadah.
Jumlah jemaat yang melaksanakan ibadah pada hari tersebut bervariasi, mulai dari puluhan hingga ratusan orang, dengan pelaksanaan ibadah berlangsung sejak pagi hingga siang hari.
Seluruh rangkaian kegiatan ibadah berjalan dengan aman, tertib, dan lancar tanpa adanya gangguan kamtibmas.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kapolsek Dayeuhkolot AKP Triyono Raharja, S.I.K., M.H selaku Kapos Pam menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Lodaya 2025.
“Kami berkomitmen memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal dan kegiatan keagamaan lainnya.
Kehadiran personel Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026,” ujar AKP Triyono Raharja.
Dengan dilaksanakannya pengamanan ini, Polsek Dayeuhkolot berharap tercipta toleransi, kerukunan antarumat beragama, serta situasi keamanan yang tetap terjaga di wilayah hukum Polsek Dayeuhkolot.


