Dukung Ops Lilin Lodaya 2025, Bhabinkamtibmas Desa Ciluncat Laksanakan Cooling System

Cangkuang, Bandung – Dalam rangka menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah desa binaan, Bhabinkamtibmas Desa Ciluncat Polsek Cangkuang Polresta Bandung, Aipda Dian Rosdiana, melaksanakan kegiatan cooling system kamtibmas di wilayah Desa Ciluncat, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung.

Pada kegiatan tersebut, Aipda Dian Rosdiana mengunjungi Sdr. Ended Suparna (48) selaku Ketua RW 09 Kp Babakan Peuteuy Desa Ciluncat untuk menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas kepada warga. Rabu (31/12/2025).

Salah satu imbauan yang disampaikan adalah larangan melakukan pesta kembang api pada malam pergantian Tahun 2025, karena berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, ketertiban, serta keselamatan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Selain itu, Aipda Dian juga mengajak warga Kampung Babakan Peuteuy untuk mengisi malam pergantian tahun dengan kegiatan yang positif, seperti melaksanakan pengajian dan berdo’a bersama, guna menciptakan suasana yang aman, damai, dan penuh keberkahan.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR., melalui Kapolsek Cangkuang Ipda Didi Dwi Purnomo, S.AP., CPHR., menegaskan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas tersebut merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendukung pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2025, khususnya dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

Dengan adanya kegiatan cooling system ini, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif bersama kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman, tertib, dan kondusif selama momentum perayaan akhir tahun. pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *