KATAPANG – Dalam rangka mengantisipasi kejahatan jalanan dan menjaga kondusifitas wilayah, Polsek Katapang menggelar patroli malam gabungan yang melibatkan piket fungsi reskrim, intel, samapta dan bhabinkamtibmas, di sejumlah titik rawan di wilayah Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Jumat (12/12/25).
Patroli gabungan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk komitmen dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya di malam hari. Sasaran patroli meliputi objek vital, kawasan industri, pertokoan, perumahan, pemukiman warga, serta jalan raya yang dinilai rawan aksi kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor, pencurian dengan kekerasan, dan aksi premanisme.
Kapolresta Bandung, Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR., melalui Kapolsek Katapang, Kompol Ari Purwantono, S.E., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif sekaligus bentuk hadirnya Polri di tengah masyarakat.
“Patroli gabungan ini sebagai upaya nyata kami dalam mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan memastikan wilayah Katapang tetap aman dan kondusif, terutama menjelang dini hari di akhir pekan,” ujar Kompol Ari Purwantono.
Dalam patroli tersebut, petugas juga melakukan dialogis dengan warga yang masih beraktivitas serta memberikan imbauan agar tetap waspada terhadap tindak kejahatan, menghindari berkumpul hingga larut malam tanpa keperluan jelas, serta melaporkan segera ke call center 110 atau melalui layanan Lapor Pak Kapolresta apabila menemukan hal yang mencurigakan.
Kegiatan patroli berjalan lancar dan situasi di wilayah Katapang terpantau dalam keadaan aman dan terkendali. Polsek Katapang berkomitmen akan terus meningkatkan kegiatan serupa secara rutin dan berkelanjutan.


