Hadiri Hajatan Warga, Bhabinkamtibmas Desa Cilengkrang Sampaikan Pesan Kamtibmas Secara Humanis

Cilengkrang – Kedekatan Polri dengan masyarakat terus ditunjukkan melalui berbagai kegiatan di tengah warga. Salah satunya dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cilengkrang, Polsek Cileunyi, Polresta Bandung, Aiptu Ahmad Muhtar, yang melaksanakan dialog kamtibmas dengan warga saat menghadiri kegiatan hajatan di Kampung Pasir Angin RT 01 RW 07, Desa Cilengkrang, Kecamatan Cilengkrang, Kabupaten Bandung. Sabtu (24/1/2026)

Dalam suasana yang penuh kekeluargaan, Aiptu Ahmad Muhtar tampak berbaur dan duduk bersama warga yang sedang menggelar hajatan. Momen tersebut dimanfaatkan untuk menjalin silaturahmi sekaligus menyampaikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) secara santai dan mudah dipahami.

Ia mengingatkan warga agar tetap menjaga ketertiban lingkungan selama kegiatan hajatan berlangsung, mulai dari pengaturan parkir kendaraan tamu, menjaga keamanan barang-barang pribadi, hingga memastikan kegiatan hiburan tidak menimbulkan gangguan bagi masyarakat sekitar.

Bacaan Lainnya

“Acara hajatan seperti ini biasanya mengundang banyak tamu, sehingga potensi gangguan kamtibmas juga bisa meningkat. Karena itu, penting bagi kita semua untuk saling menjaga dan peduli terhadap lingkungan,” ujar Aiptu Ahmad Muhtar kepada warga.

Selain itu, ia juga mengajak warga untuk segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian atau perangkat desa setempat apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan, agar dapat segera ditangani dan tidak berkembang menjadi gangguan keamanan.

Warga pun menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah kegiatan mereka. Menurut warga, kehadiran polisi di acara hajatan memberikan rasa aman dan menambah keakraban antara aparat kepolisian dan masyarakat.

Kegiatan sambang dan dialog kamtibmas ini merupakan bagian dari upaya Polsek Cileunyi dalam memperkuat kemitraan dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Cileunyi.

Sementara itu, Kapolresta Bandung Kombes Pol. Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR, melalui Kapolsek Cileunyi AKP Anggy Prasetiyo, S.T.K., S.I.K., M.H., M.I.K., menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah aktivitas sosial masyarakat merupakan langkah strategis dalam membangun kepercayaan publik terhadap Polri.

Menurutnya, pendekatan humanis dan komunikasi langsung dengan warga sangat efektif untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sekaligus menyerap informasi dari masyarakat.

“Kami terus mendorong para Bhabinkamtibmas untuk aktif hadir di setiap kegiatan warga, karena dari sanalah terjalin kedekatan, kepercayaan, dan sinergi dalam menjaga keamanan lingkungan,” pungkas Kapolsek Cileunyi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *