Polsek Baleendah Cek TKP Lakalantas dan Evakuasi Korban ke Rumah Sakit Welas Asih

Baleendah – (29/12/2025) Polsek Baleendah melaksanakan pengecekan Tempat Kejadian Perkara (TKP) kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pengendara sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi D-5018-ZDW di Jalan Raya Banjaran, Kampung Kulalet, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung.

Dalam kejadian tersebut, pengendara sepeda motor Sdri. RT dinyatakan meninggal dunia (MD) di tempat dan arus lalin sekitar TKP sempat mengalami kemacetan.

Personel Polsek Baleendah bersama pihak terkait segera melakukan evakuasi korban ke Rumah Sakit Welas Asih Baleendah guna penanganan lebih lanjut serta keperluan medis.

Bacaan Lainnya

Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Baleendah AKP Hendri Noki Rukmansyah mengatakan Selain melakukan evakuasi, petugas juga mengamankan lokasi kejadian, mengatur arus lalu lintas, serta mengumpulkan keterangan saksi di sekitar TKP.

“Kasus kecelakaan lalu lintas ini dilimpahkan dan ditangani oleh Satuan Unit Lakalantas Polresta Bandung”.ujar AKP Hendri Noki Rukmansyah.

Polsek Baleendah mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar senantiasa berhati-hati, mematuhi peraturan lalu lintas, serta mengutamakan

keselamatan dalam berkendara guna mencegah terjadinya kecelakaan di jalan raya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *