Polsek Margahayu Laksanakan Pelayanan Gatur Pagi, Tingkatkan Kamseltibcar Lantas di Titik Rawan Kepadatan

Polsek Margahayu melaksanakan kegiatan pelayanan masyarakat berupa gatur pagi pada Kamis, 11 Desember 2025 mulai pukul 06.00 WIB di wilayah hukum Polsek Margahayu. Kegiatan ini dipimpin oleh IPTU Sumantri dengan pelaksana Bripka Budi H, menyasar salah satu titik padat aktivitas pagi yaitu Perempatan Sekeloa TKI Kecamatan Margahayu.

Pelaksanaan gatur pagi dilakukan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mewujudkan Kamseltibcar Lantas di jam-jam sibuk. Personel gabungan dari Unit Lantas dan Unit Binmas memberikan pengaturan arus kendaraan, membantu penyeberangan masyarakat, serta memastikan situasi lalu lintas di lokasi tetap kondusif.

Hasil kegiatan menunjukkan arus lalu lintas berlangsung aman, tertib, dan lancar tanpa adanya kejadian menonjol. Situasi umum di wilayah hukum Polsek Margahayu pada pagi hari terpantau ramai lancar.

Bacaan Lainnya

Melalui Kapolsek Margahayu AKP Hasbi Ask Sidiqie, B.Sh., disampaikan arahan Kapolresta Bandung Kombes Pol Dr. Aldi Subartono agar seluruh jajaran terus meningkatkan pelayanan prima kepolisian, menjaga kehadiran di tengah masyarakat, serta mengedepankan respons cepat guna menciptakan wilayah yang aman dan kondusif. Masyarakat juga dihimbau untuk memanfaatkan layanan Program Lapor Pak Kapolresta Bandung di nomor 0822-1115-9110 apabila menemukan gangguan kamtibmas maupun membutuhkan kehadiran polisi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *