SAMPIT, Mata-peristiwa.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H sekaligus doa bersama di Kantor Satlantas Polres Kotim, Jalan Yos Sudarso, Sampit, pada Selasa malam (20/01/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 19.00 WIB ini dihadiri langsung oleh Kapolres Kotim, AKBP Resky Maulana Zulkarnaen, S.H., S.I.K., M.H., jajaran PJU Polres Kotim, seluruh personel Satlantas Polres Kotim, Ketua PWI Kotim Siti Fauziah., S.E, rekan media, Ustad Akmad Afrinuur Firdaus serta anak-anak dari panti asuhan Raudah Salafiayah
Dalam sambutannya, Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnaen., S.H., S.I.K., M.H melalui Kasat lantas menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj ini bukan sekadar seremoni keagamaan, melainkan momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaanbpersonel dalam melayani masyarakat. Selain itu, doa bersama ini dipanjatkan secara khusus agar wilayah hukum Polres Kotim diberikan keselamatan dan dijauhkan dari maraknya kecelakaan lalu lintas.
Sebagai manan kita ketahui bahwa kecelakaan lalu lintas masih jadi salah satu permasalahan serius yg kerap menimbulkankan korban jiwadan materi, sehingga selain upaya penegakan hukum dan edukasi kepada masyarakat di perlukan juga doa dan pendekatan spritual yang juga berperan penting dalam membangun kesadaran bersama akan keselamatan di jalan raya, Ujar kasat
“Semoga dengan adanya kegiatan ini, kita semua mendapatkan keberkahan. Kita juga berdoa bersama agar angka kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) di wilayah Kotim dapat terus menurun dan kesadaran masyarakat dalam berkendara semakin meningkat,” ujar Kapolres.
Acara berlangsung dengan khidmat, diisi dengan tausiyah singkat mengenai makna perjalanan Isra Mi’raj, dan diakhiri dengan ramah Tamah.
Melalui kegiatan religius ini, Satlantas Polres Kotim berharap sinergi antara kepolisian, media, dan masyarakat semakin kuat dalam menciptakan situasi Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif di Kota Sampit.
Redaktur: Ardianto/ kalteng


