Surabaya, mataperistiwa.id – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi di tingkat provinsi. Kali ini, prestasi diraih Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Gresik.
TPID Kabupaten Gresik, berhasil meraih penghargaan tiga besar, daerah berkinerja terbaik dalam kategori TPID Kabupaten/Kota Non Pantauan Indeks Harga Konsumen (IHK) di wilayah Jawa Timur. Penghargaan tersebut diberikan pada ajang TPID Award 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono, kepada Penjabat (Plt) Bupati Gresik Aminatun Habibah dalam rangkaian TPID Award yang berlangsung di Gedung Negara Grahadi, Kamis (17/10).
Penghargaan TPID Non Pantauan IHK merupakan bentuk apresiasi atas komitmen dan kerja keras TPID Gresik dalam menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi di tengah tantangan ekonomi nasional dan global.
Dalam kesempatan ini, Plt Bupati Gresik Aminatun Habibah menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan yang diraih TPID Kabupaten Gresik.
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras seluruh pihak yang terlibat dalam TPID Gresik. Keberhasilan ini tak lepas dari sinergi yang kuat antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan masyarakat dalam menjaga kestabilan harga kebutuhan pokok, terutama di tengah situasi ekonomi yang penuh tantangan,” ujarnya.
TPID Kabupaten Gresik dinilai berhasil dalam menjalankan program-program untuk pengendalian inflasi, seperti monitoring ketersediaan dan harga bahan pokok, serta langkah-langkah inovatif dalam menjaga daya beli masyarakat. Beberapa langkah yang sudah dilakukan Pemerintah Kabupaten Gresik di antaranya adalah dengan operasi pasar murah. Kegiatan yang menggandeng sektor industri ini terbukti menyedot animo masyarakat tiap kali diadakan.
Disamping itu, Pemerintah Kabupaten Gresik bersama PKK Kabupaten Gresik juga menggalakkan pemberdayaan masyarakat lewat penanaman tanaman cabai pada halaman rumah. Kabupaten Gresik juga secara aktif melakukan kerjasama antardaerah untuk menjaga pasokan pangan dan melakukan operasi pasar saat terjadi kenaikan harga.
Melalui penghargaan ini, Kabupaten Gresik diharapkan semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kinerja pengendalian inflasi dan menjaga stabilitas ekonomi daerah.
“Kami berkomitmen untuk terus melakukan upaya pengendalian inflasi dengan lebih baik lagi di masa mendatang, demi kesejahteraan masyarakat Gresik,” tambah Plt Bupati.
Sebagai informasi, TPID Award merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI untuk memberikan apresiasi kepada daerah yang menunjukkan kinerja terbaik dalam pengendalian inflasi. Penghargaan ini diharapkan dapat memacu daerah lain untuk turut serta berkontribusi dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional. (Et)